Dalam memilih sebuah camera CCTV
ada beberapa aspek yang perlu kita perhatikan, salah satunya adalah memilih ukuran
lensa camera CCTV yang tepat. Banyak dan sering kita jumpai sebagian orang mengesampingkan
hal ini.
Memilih ukuran lensa camera CCTV
sangat menentukan, seberapa efektifkah camera CCTV dalam menangkap obyek.
Sebagai contoh pemasangan camera CCTV untuk melihat plat nomor kendaraan.
Dengan ukuran lensa camera CCTV standar (3.6mm) dengan jarak antara
camera dan obyek 10 meter, jelas hal tersebut sulit dilakukan untuk melihat
obyek (plat kendaraan) dengan jelas.
Maka perlu dicermati aspek
memilih ukuran lensa camera CCTV sebelum membeli. Agar lebih jelas perhatikan
gambar video dibawah ini :
CCD Sony 6 mm
CCD Sony 8 mm
CCD Sony 12 mm